Senin, 26 Desember 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Terbiasa (pada makna yang ada)


Apa yang kurindu dari dirimu?
Senyum dari wajah yang ku mau
candaan biasamu yang membuatku terbiasa
nasehat pentingmu untuk duniaku.

Apa yang terekam saat ini di gelap malam?
Dalam tiap kedipan mata membayang semua.
Tak terkecuali tentang hati
hati yang masih hati-hati.

Ku ceritakan pada keheningan.
Aku mencintaimu begitu pun kau.
Kita adalah satu.
Dan kau pemenang atas cintaku.Aku pun begitu.

Biar hening menjadi riuh.
Gelap berwarna senja.
Malam tak lagi bersama.
Tapi tidak dengan rinduku.
Aku merindu dalam tiap masa.
Dalam tiap makna yang terbaca.

Dan tetaplah ada,karena dengan masa aku terbiasa dengan cinta.
»»   terusin bacanya ya...
Senin, 19 Desember 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Kembalilah pada Semesta

Kesal, kecewa, Marah.
Itu hal biasa.
Layak di rasakan oleh jiwa-jiwa normal dalam pembentuk asa.
Tak perlu terus berlarut.
Malah hati akan mengerut.
Membentuk wajah cemberut.

Balik cerita yang dijalani.
Pelajari tiap detik yang terlewati.
Tak sadar (mungkin) ada sombong di hati.
Angkuh pada diri sendiri.
Ingat...PeDe tuh beda dari angkuh.
Angkat wajah itu tak masalah yang penting tak lupa pada sesama.

Ingat lagi kisah yang dilalui.
(sok) merasa benar pada tingkah & kelakuan.
Tak sadar ada jiwa lain tersakiti.
Perih..Mungkin.
Dan kau malah santai dengan ide-ide aneh yang terus kau benarkan di hati.

Ubah semua. !!!
Kau sudah jauh melupakan janji pada semesta.
Bercengkrama erat pada salah.
Tertawa gembira dalam kata-kata yang tak terarah.

"Yang penting berbuat baik"
itu kata-kata yang kau ucapkan dulu.
Dalam tiap kata dan tingkah laku.
Semesta pun tersenyum padamu.

Tapi kini..
Kata itu hanya pemanis bibir
Kau melupakannya.
Kau tak sadar padanya.
Dan melukai semesta.

Kembalilah pada cinta.
Pada sesama dan semesta.
Tak perlu ada angkuh tercipta.
Kau itu sama dengan mereka.
Tak berbeda.
Kau pun tak perlu membuat pembeda.

Kembalilah pada jiwa yang anggun.
Pada semesta yang tercipta.
Semoga menyinggungkan cinta yang mesra.

Kembalilah..Dan tersenyumlah.

*untuk jiwaku*
»»   terusin bacanya ya...
Selasa, 29 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

"SELAMAT ULANG TAHUN". (diriku)


"SELAMAT ULANG TAHUN".



Doa terbaik untuk kamu dari jiwa yang mencintaimu.
Semoga aku yang terakhir mengucapkan kata itu untuk kamu.
Karena ada pengharapan di dalamnya.
Berharap, aku adalah orang yang terakhir dalam hidup kamu.

Tak apa jika kamu pernah punya yang pertama,kedua atau bahkan berjuta.
Biarkan aku menjadi orang terakhir menemanimu.Memilikimu dan mencintaimu.

Biarkan aku yang hidup,tumbuh dan menua bersamamu..

Sungguh...Aku mencintaimu penuh.




(*untuk kamu: diriku)
»»   terusin bacanya ya...

Andai aku jalan kaki. Masih maukah kau ada untukku ???

Siapa sangka?
Aku seorang pria,bukan kelahiran keluarga yang berharta.
Dengan gaya yang masa kuliah malah terkesan biasa,tetapi bisa memiliki harta karena semua usaha.

Banyak teman dan kenalan yang senang bercerita.
Bercengkrama dan tertawa bersama.
Aku selalu dipercaya,,ada dimana2 dan di beri hormat oleh siapa saja.

Siapa yang tak mau menjadi aku?
Hidup berkecukupan, tabungan di beberapa bank dan ragam kartu kredit yang di sindir teman-teman karena jumlah yang lebih dari satu, investasi rumah untuk masa depan dan banyak teman wanita yang mendekat.
Pakaian selalu gaya, jam tangan kelas mewah.
Dan liburan kemana yang aku suka.
Ku pikir tak ada salahnya membeli untuk diri.
Selama tak foya dan aku cinta ^.^

Teman dan kenalan pun terus bertambah.
Tetapi siapa yang tau masalah di hatiku?
Terkadang,aku meragukan semua.
Mungkinkah semua kenalan itu senang karena diriku apa adanya atau karena jabatan yang ada.
Seperti semut yang mendekati gula..

Memilih cinta pun aku harus waspada.
Bukan tak mempercayai wanita,tapi tak ada salahnya aku tetap waspada.
Aku ingin wanita yang mencinta apa adanya.
Bukan karena harta.
Bahkan mau tetap ada dalam duka.

Teman...Andai aku jalan kaki,masih maukah kalian mengenalku?
Dengan pakaian tak beraturan dan sepasang sepatu butut,masih maukah kalian menyapaku?
Didekatku dan bercerita tertawa seperti sekarang.
Merangkul pundakku dan duduk bersama.

Dan untuk Perempuanku...
Andai aku jalan kaki,masih adakah kau untukku?
Kuat dan menguatkan..
Cinta dan mencintai...
Tumbuh dan menua bersama..
Andai aku jalan kaki,masih maukah kau ada untukku?
Disampingku dan tetap ada untukku.
Bercerita dan tertawa bahagia.
Tak ada yang berubah..
Andai aku jalan kaki,dengan pakaian lusuh dan sepasang sandal dekil.
Masih banggakah kau untuk di sampingku...
Bersamaku dan mencintaiku...

»»   terusin bacanya ya...

Happy Birthday (semoga tak sekedar tua)

Dalam dunia tak ada yang utuh.
Tak ada yang utuh apalagi penuh.
Walau sekeras apapun aku gores tanda di hariku.
Aku tetap akan mengerus usiaku.
Perlahan,lambat tapi pasti.

Satu, lima, tujuh belas atau bahkan dua puluh empat tangkai mawar juga akan layu.
Selihai waktu di usiaku.
Segaris wajah yang menambah.
Semoga aku tak sekedar menjadi tua.

Denting hening memantul di dinding.
Detak jam terus merajam.
Menjadi simponi merdu nada penua umur.

Aku, seorang perempuan yang terus menua.
Bertambah usia semoga juga dewasa.
Tak manja pada hal yang sia-sia.
Tidak kalah atau mengalah pada hal yang belum ku coba.
(#aku tangguh walau tak utuh)

Aku, perempuan pengharap cinta.
Mencintai, dicintai dan bercinta.
Hidup,bernafas,tertawa dan menua dengan cinta.
Memiliki dan dimiliki cinta.
Semoga semesta membuat jalanku bersinggungan dengan cinta.
Erat melekat padat.
(#aku merindu cinta)

Aku, anak perempuan dari insan tercinta.
Berbakti dan mengabdi dengan hati.
Mencintai dan menyayangi untuk kasih abadi.
Semoga tak ada cela untuk kata buat mereka.
(#aku Mencintai bapak-ibu penuh)

Aku, perempuan bagian dari alam.
Berbagi dengan dunia tak membuatku tersiksa.
Mencintai sesama dengan cinta.
Tak pandang SARA atau apapun juga.
Karena kita adalah sama, manusia.
(#aku berharap berguna untuk sesama)

Harapku, tak sekedar menua melainkan juga dewasa.
Tak hanya berkata tanpa ada etika.
Tak cuma berbagi jika harus pilih kasih.

Terima kasih untuk usia ini.
Untuk waktu yang masih melaju.
Untuk nafas yang belum terhempas.
Untuk raga&jiwa yang bisa beretika.

Terima kasih,Tuhan.
Berharap aku pun terus berjalan pada kebenaran.
Bukan kemunafikan atau kemusrykan yang handal.

Happy Birthday, diriku.
Semoga usia 24 membuatku semakin erat pada jiwa yang damai.
Melekat pada cinta yang asli.
Merapat pada hidup yang kasih.
Amiiiin...
»»   terusin bacanya ya...
Minggu, 27 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Apa kabar, Jodohku?

Apa kabar, Jodohku?
Tepiannya tak hanya mengharapkanmu,tetapi juga titik terdalam di hati ini.
Begitu besar rindu yang membelenggu.
Terkadang tak ayal merajut angan tentangmu.

Ya..Tentangmu ,tentangku.
Tentang kita..
Aku pun berharap semesta mempertemukan kita.

Segera.

Aku ingin mendengar kisahmu.
Berceritalah.. Mungkin aku mendengarnya.
Atau berbisiklah..Aku tetap mendengarnya.

Apa kabar, jodohku?
Disana ada kamu,adakah kau juga merindukanku?
Atau saat ini bersama rindu kita berbagi?
Bersama angin kita bercengkram.
Bersama semesta kita bercerita.

Tautan langkah mungkin belum terlampir di jalan kita saat ini.
Mungkin belum saat ini.
Tapi aku ingin kau tahu..Aku merindukanmu.

Apa kabar,jodohku?
Semoga kau cepat menemukanku.
Dengan cinta dan kesederhanaan apa adanya.
»»   terusin bacanya ya...

Tetaplah...Menatapku


Meragu dalam alunan waktu.
Biasa perlahan menjadi terbiasa.
Tak apa, selama kau tetap bersedia berdiri di sampingku.
Bersama..Berjalan menjalani ini.

Senyum mu...Itu penguat mimpiku.
Tatapan dan pelukan menjadi harapan untuk tetap bertahan.
Mengunyah dan memaksa menelan kebimbangan.
Semua itu kau..Tak perlu ada alasan.

"Lalu, kapan kau tepati janjimu untuk mengikatku menjadi pendampingmu?"
- Saat tak ada lagi tujuan yang harus ku tuju selain dirimu. -

"Selama berjalan itu,kau akan bertemu yang lain dan lupa padaku".
- Tenanglah,Karena kutitip cinta dan asa padamu. Aku pun terlalu sibuk mencintaimu dan membuatku tak akan sempat melihat yang lain.

"Aku sungguh mencintaimu."
- Aku pun begitu. Dan 1 janji yang akan ku ucapkan padamu ketika kamu halal bagiku _nyawaku pun tak akan berharga jika kau tak mendapatkan kebahagian dariku. Sekarang dan selamanya aku mencintaimu, penuh.
»»   terusin bacanya ya...
Sabtu, 26 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Ada rindu (tanpa tunggu)


Tersentak ku tersadar....

Disini,Dalam penghujung senja aku menanti satu sosok yang kurindu.
Begitu sangat ingin untuk bertemu.
Tak perlu menyapa atau bercerita.
Cukup menatapnya di balik maya dan aku tahu dia ada.

Aku merindu.
Dengan waktu yang ku tunggu.
Hanya di ujung senja itu,kau tak masuk melalui pintu.
Sungguh..Aku merindu.




Kau tahu,Tanpa sadar telah ku sunting rindu dan menghasilkan tunggu.
Tunggu dan nanti untuk bertemu dan melihat wajahmu.
Pesonamu atas jiwa sadarku merambah belantara rindu yang tak putus-putus.

Jika boleh ku memilih, aku membutuhkan rindu tanpa ada tunggu untuk terus bertemu denganmu.

Tanpa ada koma
tanpa ada titik.

Aku hanya ingin jatuh dan terjun bebas mencintaimu.
»»   terusin bacanya ya...
Jumat, 25 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Selamanya, jika kau mengizinkan

Bacalah lembar hatiku,
hanya tertulis, "aku sungguh merindu mu".

Dengan kenangan waktu yang pernah terajut.
Dan tiap titik kecupan halus di sendi-sendi auramu.
Semakin menguatkan simpul yang pernah kita ikatkan dulu.

Tentangmu yang tak pernah lekang.
Tersimpan rapi dan terletak di hati.
Tak terjangkau..Hanya kau yang mampu.
Merogoh, merusak, merapikan lembar-lembar yang ada.

Disini. Di lembar hatiku tertulis, 'Aku Mencintaimu'.

Aku ingin selamanya ada di hatimu dan jika kau mengizinkan, biarkan aku tumbuh dan menua dalam kebersamaanmu.
»»   terusin bacanya ya...
Kamis, 24 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Honey...Aku SAKAU


Entah sebab apa dan jawaban yang di damba.
Aku mau Kamu.

Tetap bertahan dengan hati yang ada.
Tetap mendamba Kamu.

Kepada kamu rindu itu ku titipkan.
Dalam tiap kepingan ingatan.
Di tiap helaian oksigen yang masuk ke paru-paru.
Tetap rindu Kamu.

Tak perlu dunia tahu, cukup kamu.
Jangan sampai mereka ragu jika aku mencintaimu.
Tak perlu dan jangan sampai.

Karena aku sakau pada dirimu.
Pada cinta dan pesonamu.
Pada Apa adanya dan kesederhanaanmu.

Sayank...Aku benar-benar Sakau kamu....
»»   terusin bacanya ya...
Minggu, 20 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Cinta (kenapa berbeda?)


Kedipan mataku menutupi raut penasaran yang terus muncul.
Mungkin pada rasa yang kini dengan angkuh berdiri tegak di alam pikirku.

"Semua berbeda,dan bukan perasaanku saja."

Terus kalimat itu bergaung laksana mantera yang menghujani alam bawah sadarku.
Aku menepis,tapi tak sanggup.
Berpura dalam senyum dan lebih menikmati malam kesendirianku.

Aku tersenyum..mengingat pada satu masa aku jatuh dalam cinta.
Semua tentang cinta itu membuatku buta.
Cinta itu indah,tak ada cela.
Bahkan..hanya cinta itu yang terasa.

Yaaa...memang tak ada yang salah.
Cinta itu tak pernah salah.
dan kemudian aku pun mulai terpanah.
Rindu itu menjerat erat.
Sayang itu bertahta kuasa.
Cinta itu bertumpah ruah.

Aku pun memuja cinta.
Hal yang tak pernah aku lakukan dalam umur nafasku.
Aku pun mencintai cinta.
Bergembira ketika cinta tertawa.
Bahagia saat cinta ceria.
dan terselip doa tiap ku mengingat cinta.

Aku tak muluk minta yang lebih pada Doa.
Aku ingin cinta bahagia,dan mencintai cinta. Hidup dan menua bersama cinta. Bernafas karena cinta.

Tapi malam ini Cinta itu tak sama.
Tampak berbeda..

Tatapan mata itu tak memiliki cinta.
Senyum itu tak seindah cinta.
Ucapan itu tak selembut cinta.
Pelukan itu tak sehangat cinta.

Kenapa berbeda???

Ataukah cinta tak akan lagi sama seperti di awal cerita??
»»   terusin bacanya ya...
Sabtu, 19 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Hey..My Future Love ...!!!


I didn't know how to start this letter.
'Dear'..'Hello'..'Hai'...'Aloha'... I couldnt decide which sound better.
I dont know your name but someday i hope we'll meet on the street and no longer be alone.

Sometimes, i gaze up to the stars and imagine how it will be.
Where will it happen?
Will you just turn and look at me?
Or will we discover the meaning of love at first sight?
All the secrets want i share with you but for now i keep.

Each poem i write makes me somehow fell closer to you.
When i read more this letter. Tears roll down my cheeks. And then I rest my head on my pillow and try to sleep. But slowly this letter slips from my hands, tumbles to the ground and the wind has other plans.
Out the window , it soars through the night.
Travels the world in its magnificent flight. And gets caught in the branch outside his room. Where inside he is dreaming of the love to come soon.






To U...Wherever you are ^^
»»   terusin bacanya ya...
Jumat, 18 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Sederhana dan Biasa


Mereka tertawa bercerita tentang cinta.
Ada doa, harapan, impian sampai khayalan yang tak masuk akal.
Semua tentang Cinta.

Ingin bidadari yang tercantik.
Putih dan mulus kulitnya.
Panjang dan lembut rambutnya.
Hidung yang mancung dan mata yang menarik.
Senyum yang menjerat dan bibir yang hebat.
Atau..
Tubuh yang tinggi semampai dengan jalan yang aduhai.
Suara mendesah selalu membuat gelisah.
Aroma tubuh laksana candu.
Jari lentik menawan cantik.

Tak jauh semua itu harapan.
Mereka ingin kekasih yang sesuai mimpi.

Tapi sayank...
Apakah kau juga akan berujar seperti mereka.
Mimpi pada satu kasih yang mereka pilih.
Berharap memiliki bidadari yang cantik abadi.

Aku tak seperti itu.
Hanya perempuan biasa dengan kesederhanaan yang ada.
Yang hanya bisa merawatmu penuh cinta.
Memanjakanmu dengan penuh warna.
Melayanimu dengan penuh rasa.

Hanya perempuan sederhana apa adanya.
Yang hanya bisa mencuci dan menyetrika pakaianmu dengan tulus.
Yang hanya bisa memasak makanan inginmu.
Yang hanya bisa membuatmu tampil menarik di suasana kerjamu.

Yaa..Aku hanya perempuan apa adanya.
Belajar untuk cinta dan mencinta.
Hanya bisa menemanimu menonton bola ataupun melanjutkan kerja di rumah.
Bisa ku hanya menyediakan kopi ataupun teh yang kau mau.
Memijat tubuh lelahmu saat kau letih bersahabat dengan dunia.

Sayank...
Aku hanya perempuan biasa apa adanya dan sederhana.
Dan inginku menjadi tempat terindahmu melepas penat.
Menjadi tujuan tiap kau keluar rumah.
Tergesa ingin bersua dan dimanja.
Dan yang pasti..Aku ada untukmu dalam suka dan duka.

Terimalah aku pada wujud kesederhanaanku..
Cintailah aku pada sosok apa adanya aku.
Dan datanglah dalam duniaku...Kau akan ku peluk dan kumanja dengan apa adanya dirimu.

Karena aku begitu mencintaimu....
»»   terusin bacanya ya...
Minggu, 13 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

The love of Hallows....!!!


Semakin aku memulai untuk mendekatimu dan menyelami keberadaanmu,

kamu gak sadar aku ada. Atau kamu cuma berpura-pura untuk mengacuhkan aku??
Hingga kamu juga yakin dengan apa yang ada di hatimu..?

Aku yakin kamu tau dan kamu paham,tiap kata yang aku ucapkan, tiap nada yang aku nyanyikan..Dan tiap syair yang aku tuliskan.
Semua agar kamu tau,aku ada.

Mereka pernah memberi impian buatku..
Menjadi 1 tempat terindah dalam hidupku..
Tapi,tetap kamu yang aku mau.

Aku bosan dengan kepura-puraanmu..
Bosan dengan pribadi gandamu,
bosan melihat semua hal yang mempermainkan aku.
Benar-benar hal aneh kalo kita bisa memahami satu sama lain dan berjalan bersama dalam keabadian...

Datanglah padaku..Biarkan aku memelukmu Ketika waktu untukku memilikimu telah tiba..
Dan biarkan sekarang aku melangkah, menghindari semua hal yang berhubungan denganmu...



Deathly Hallows = third of hallows
»»   terusin bacanya ya...
Sabtu, 12 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Hanya Bayangan (kah?)

Kerlingan mata menyapu tiap sudut yang mengerucut
Mencari sesosok dan berharap menemukan wujud.

'Ah..Dia tak ada'.

Hatiku bicara dengan tatapan masih penuh harap.
Mungkin dia juga sedang menunggu untuk memberi kejutan baru.

1800 detik ditemani hujan yang rintik.
Suara yang penuh dengan ocehan tak tentu.
Mencari wujudmu,tubuhmu dalam balutan baju hangatmu.
Tetap...Mataku Belum menemukanmu.

'Tak apa,mungkin sebentar lagi'.

Ucapku Menenangkan hati yang mulai gusar tak henti.
Tenang,santai dan itu hanya kepura-puraan.

Hingga tercetak senyum di ujung sudut itu.
Aku tau,kau juga merindu.
Sama seperti aku.
Tak sabar menunggu hanya ingin bertemu.

Dan kau mendekat dengan senyum tetap melekat.
Sungguh..Aku terpaku.
Kau semakin dekat dan memeluknya erat.
Laksana terikat.Begitu erat...
Sangat erat...

Membangunkanku..
Menyadarkanku...
Mengingatkanku...
Dan ternyata,aku hanya bisa mengagumimu...
»»   terusin bacanya ya...
Sabtu, 05 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

KIDAL...? Apa salah ?



Ibu : " Tangannya yang bagus...megang kok tangan kiri ...?"
Aku : " Tangan kiri kan gak apa-apa ,bu. "


Pertama x orang bertemu denganku dan melihat cara memegang sendok dan garpu saat makan membuat mereka bertanya, "kamu kidal ya?". dan aku hanya menjawab "YA" sambil tersenyum.
atau terkadang aku di tegur oleh temanku karena tanpa sadar mengangkat tangan kiri ketika memberi intrupsi saat rapat. (yang malah membuyarkan konsentrasiku )

Semua kejadian itu membuatku berpikir, "apa yang salah dengan kidal?".

Mungkin, bagi sebagian dari orang-orang bakal heran dan penasaran dengan orang kidal. Merasa lain dari yang lain dan seperti alien yang muncul dari dunia kebalikan.

Apa sih kidal itu ??
Kidal adalah suatu kebiasaan seseorang yang lebih sering menggunakan tangan atau kaki kiri. Seperti menulis, makan, menyisir, menendang bola, atau melakukan apapun.


Apa kidal itu cacat?
Perilaku disebut dengan kidal sebenarnya bukan suatu kecacatan melainkan pengaruh dari dominasi fungsi salah satu otak.
Kidal lebih cenderung menggunakan anggota tubuh sebelah kiri ketimbang yang kanan, Ia tidak lebih dari dominasi fungsi belahan otak yang berbeda dari kebanyakan orang.

Di dalam kepala kita, otak mempunyai dua bagian, yaitu otak bagian kiri dan otak bagian kanan. Otak bagian kiri bertugas mengatur pergerakan dominan bagian dari kanan tubuh, sedangkan otak bagian kanan bertugas mengatur pergerakan dominan bagian dari kiri tubuh.

Menjadi orang kidal, sebenarnya susah-susah gampang. Kelebihan orang kidal (menurutku) adalah kedua tangannya bisa berfungsi. Maksudnya, yang kiri untuk melakukan kegiatan sehari-hari (mis:menunjuk,mengetik,mengambil barang, dsb), dan yang kanan untuk memberi salam, makan.

Sedang Kekurangannya…?
BANYAK SEKALI.
Banyak barang-barang yang tidak di peruntukan bagi orang kidal. Kedengarannya agak diskriminasi, tapi di sinilah kesulitan orang kidal (terutama untukku).
misalnya pemakaian mouse komputer yang biasa aku pakai di sebelah kiri, terkadang malah gugup jika mesti ke warnet yang kebanyakan letak mouse ada di sebelah kanan pemakai.

Dan bahkan,pengguna tangan kiri di diskriminasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Kultur budaya dan agama yang berkembang di Indonesia memberi kesan negatif bagi para kidal yang ada. Julukan tangan setan dan tangan kotor melekat erat dengan tangan kiri. Bahkan dalam islam, Nabi Muhammad SAW bersabda, "Barang Siapa yang makan dan minum menggunakan tangan kiri sesungguhnya ia makan dan minum dengan setan."
Tak ketinggalan kultur masyarakat yang mengatakan tangan kiri itu tidak sopan. Dan aku juga harus berucap maaf ketika tak sadar memberi sesuatu ke orang lain dengan tangan kiri.
"maaf ya kak,tangan kiri."

Untungnya, aku bisa menulis dengan tangan kanan. Makan juga pakai tangan kanan (kecuali jika menggunakan garpu dan sendok. Aku masih memegang sendok di tangan kiri dan garpu ditangan kanan), hanya saja untuk makan cemilan terkadang masih menggunakan tangan kiri _dan selalu di bentak bapak :'( _
padahal itu refleks dari penggunaan dominan tangan kiri yang udah terbiasa.

Tetapi pemaksaan yang dilakukan pada orang kidal untuk lebih menggunakan tangan kanan malah mengakibatkan kebingungan. Aku yang kadang masih bingung membedakan mana kanan dan kiri dalam keadaan mendadak atau dalam perjalanan bisa membahayakan diri, dan juga teguran keras ketika tangan kiri yang ku gunakan membuatku tiba-tiba tak fokus dan 'blank' sesaat.
Mungkin,para kidal terlihat kikuk atau gugup,tetapi itu di karenakan semua yang ada di bumi ini sepertinya di ciptakan hanya untuk pengguna tangan kanan.
Di kantor, untuk absen juga menggunakan tangan kanan, di mesin ATM untuk memasukan kartu ATM ada di sebelah kanan, mesin lift dibeberapa gedung juga terletak di sebelah kanan. Bahkan untuk belajar main gitar pun,harus menukar senarnya biar bisa di pakai pemain kidal.

Apapun itu, aku tetap bangga menjadi 'Left hander'. Karena itu bukan kelainan melainkan sebuah kelebihan.
»»   terusin bacanya ya...

Filosofi Kupu-Kupu (Ungu)


Terinspirasi dari hewan unik ini,aku mulai tertarik pada kupu-kupu yang ku lihat sebagai hewan yang indah,bebas,cuek tapi peduli pada sekitarnya.
Walau bukan tipe pecinta hewan, (atau mungkin menghindar kalau ada hewan yang lewat,) tetap kupu-kupu yang mampu menarik perhatianku. Sepertinya ia mencerminkan simbol keanggunan,kerja keras dan perubahan.

Keanggunan dengan kepakkan lembut sayapnya,menjelajah tempat ke tempat lain. Tak terburu-buru dan terlihat rusuh, malah membantu penyerbukan pada bunga-bunga yang ada.
Kerja kerasnya terlihat dalam perubahan dirinya. ulat kepompong akan melalui beberapa tahap dan butuh waktu untuk berubah menjadi kupu-kupu indah. Jika memang sabar dan terus berusaha,menjanjikan akhir yang indah.
Perubahan dalam metamorfosisnya memberi pesan "Perlu usaha untuk berubah." dan kita pasti akan berubah jika memang ada kemauan untuk mengubah diri.

Terkadang,keisengan diriku merefleksikan kupu-kupu dalam wujud pria,mungkin akan menghasilkan sifat yang bebas,sederhana,lembut,cuek tetapi peduli dan indah.
Wow...Pria yang cukup menarik untuk ku ajak bersanding menjalani hidup ini. :)

Sosok Pria yang bebas tapi gak bablas. Bebas dengan pikiran,imajinasi,dunia mimpi. Bebas berkarya dan berprestasi. Bebas untuk memilih yang terbaik untuk diri sendiri.
Sederhana tetap mempesona. Tak foya-foya atau berdugem ria. Sederhana menghasilkan ide yang mega.
Lembut kata-katanya. Tak memaki atau mencaci. Lembut tak harus banci.Justru itu yang akan memproduksi cinta di hati.
Cuek, tak terlalu menghiraukan penatnya omongan orang tentangnya namun tetap peduli untuk membantu sesama.
Dan Indah...Yaaa Indah juga bisa di berikan untuk makhluk berkromosom XX. Indah senyumnya, indah tawanya, indah tatapan matanya.

Oh My God... Prince charming. ^.^

Tetapi,bukankah hal terbaik di hidup adalah menerima apa adanya...
»»   terusin bacanya ya...
Kamis, 03 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Kadang,Diam-diam aku memperhatikanmu..


Di sini,aku dengan cintaku memandangmu dari sudut tempat ternyamanku. Memandang senyummu ,tawamu , terkadang juga waktu-waktu seriusmu dalam dunia yang sibuk.
Dalam balutan baju hangat itu,kau tampak gagah. Tetap dengan rambut lurus halusmu yang memiliki gaya sendiri. Menambah kesan gagah dalam wujud kelelakianmu.


Di sini, aku dengan wajah memerahku memandangmu dengan tatapan maluku.
Sesekali aku tatap lantai untuk sedikit menghilangkan kejengahan yang muncul tak tau malu karena mengagumimu.
Berusaha Bersembunyi di antara udara berharap kau tak melihat sudutku.


Di sini, aku dengan cintaku memandangmu dari sudut terbaikku. Tetap di tempat ini selalu memperhatikanmu , dan diam-diam mengagumimu.
Tak peduli orang banyak di sekelilingku.
Yang aku tau,hanya ada aku dan kamu.

Inginku,menarik garis lurus dari tempatku bertahan menuju sudut tempatmu. Menjadikan semua lebih dekat dan rapat.
Bahkan,udara pun enggan menyela di antara kerapatan yang kita ciptakan.

Di sini..aku tetap disudutku.
Diam-diam memperhatikanmu dan Biarkan aku tetap begini..
»»   terusin bacanya ya...
Selasa, 01 November 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Aku ya Aku


Aku senang berkutat dalam pikiran dan dunia kecilku. Layaknya permainan dan hanya aku yang bermain.Aku bebas menjadi apa saja dan melakukan apa pun dalam pikiranku. Tak seorang pun atau bahkan hukum yang bisa mempidanakan alam pikir ku.


Aku tak berharap orang akan memahami diriku. Tak perlu..karena bagaimanapun tak ada yang bisa memahaminya. Seperti kata yang di ucapkan banyak pria di dunia, "wanita itu sulit dimengerti". Tapi aku mengerti siapa aku. Karena aku ya aku.

  • Aku gak suka petir dan kilat.
  • Aku bisa tiba-tiba diam badmood.
  • Aku suka jalan kemana aja.
  • Aku benci kecoak dan tikus.
  • Aku suka tidur menutup wajahku dengan bantal dan menghadap kanan.
  • Aku gak terlalu doyan nasi.
  • Aku lebih suka krupuk dan cokelat.
  • Aku suka warna ungu.
  • Aku candu jus wortel.
  • Aku senang ngopi di pagi hari dan memilih teh di sore hari.
  • Aku fans juventus club.
  • Aku tak suka pakai highheels dan aku tak menyukai make up.
  • Aku gak suka kena matahari tapi juga gak tahan di ruang ber_AC.
  • Aku suka tidur dengan memakai kaos kaki dan bersembunyi di balik selimut.
  • Aku tak suka memakai rok.
  • Aku suka kerapian.
  • Aku suka kamar yang wangi.
  • Aku cerewet dan bawel.
  • Aku suka melamun sebelum tidur.
  • Aku paling benci asap rokok.
  • Aku lebih memilih malam daripada siang.
  • Aku tak suka keramaian.
  • Aku suka ngumpulin buku dan komik yang bagus.
  • Donal bebek, sinchan dan doraemon koleksi terbanyakku.
  • Aku suka duduk melipat kaki walau di depan umum.
  • Aku gak doyan kacang dan bubur.
  • Aku suka menggigit kuku ketika gugup.
  • Aku lebih milih tas ranselku daripada tas tangan.
  • Aku gak suka bicara dengan orang yang suaranya kuat.
  • Lebih sering menggunakan tangan kiri ku dalam berbagai kegiatan (dan aku hidup di dunia yang berpandangan negatif ke left hander)
  • Aku suka memakai minyak kayu putih setelah mandi.
  • Parfumku biasanya cuma minyak telon.
  • Aku banyak minum ketimbang makan.
  • Aku harus menghidupkan kipas angin dalam kondisi apapun di kamar.
  • Aku benci mati lampu tengah malam.
  • Lebih milih diam kalo lagi marah.
  • Aku orang egois dan gak sabaran.
  • aku suka bola mataku yang berwarna cokelat.
  • aku suka bros kupu-kupu.
  • Bagian tubuh yang gak ku suka ya kuku tanganku yang gak pernah bagus dan rapuh.
  • Aku gak suka mencuci piring dan nyetrika.

Itu semua duniaku.
Jika kau tak suka, kau boleh pergi dari hatiku...
»»   terusin bacanya ya...
Minggu, 30 Oktober 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Aneh dalam diri


Malam ini,aku ingin menulis dengan jujur. Bukan berarti aku harus teruz menutup semua yang ada dengan lembaran kata yang indah dan tak nyata. Aku ingin jujur dan hanya ingin jujur.

Malam ini seperti ada yang menyangkut dalam dadaku, tersangkut di tenggorokanku.walau ingin namun tak bisa ku buang rasa sesak itu.
Mataku berat dengan gelayutan airmata yang aku tak tau karena apa. Aku sedang menahan tangis. Entah tangis karena apa,aku pun tak ingin tahu.

Malam ini kembali aku berpikir tentang "mencintai",takdir Tuhan untuk tiap manusia.
Rasa yang agung ketika mencintai seseorang.
yaa..when you love someone..

kau tak akan peduli pada rupa dan raganya.karena yang kau tahu kau mencintainya.
Mencintai seseorang berarti kau akan terus jatuh cinta berkali-kali pada orang yang sama.
Dengan rasa gelisah didada,kau akan terus peduli padanya.
Mencintai seseorang dimana kau akan menjadi kuat dan lemah dalam waktu yang sama, menjadi bodoh dan pintar ketika memujanya.

Mencintai seseorang juga berarti kau masih merindukannya ketika dia ada di sebelahmu bahkan ketika dia memelukmu. Kau ingin tiap waktu adalah bersama.

Malam ini aku tak tahu,rasa apa yang ada di hatiku. Yang muncul hanya kediamanku dengan tak menjawab pertanyaannya. Aku malas menjawab dengan aku yang biasa _selalu manja dan ceria_ cukup dengan diam aku jawab semuanya.

...Selalu jatuh cinta pada orang yang sama...
Yaaa..aku berkali-kali jatuh cinta padanya.

....Merindukannya bahkan dalam pelukannya...
*aku malah terus merindukannya dan tak cukup bagiku walau tiap hari bertemu dengannya.

Tetapi malam ini,aku tak memeluknya,tak menjawabnya bahkan aku berpura-pura tidur membelakanginya.
Dengan tangis yang akhirnya tumpah dengan kepulangannya,aku tak tahu apakah sekarang aku mencintai seseorang??
»»   terusin bacanya ya...
Kamis, 21 April 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Tak perlu mendesak untuk sebuah kesempurnaan



“Wiih, udah GeDe yah kamu? Udah lama banget gak ketemu, sekalinya ketemu udah beda banget.”
-        

   Iyah donk, bu. Masa’ kecil mulu. Sia-sia dong bapak ibu ngerawat tapi kok kagak besar-besar. Malah ‘ngenes’ pula ntar. –


“ hahaha, jadi kapan nih?”


-           Udah kok -


“Haa.. sama orang mana?”


(*Bingung….) -  lah, Ibu nanya apa? Kira nanya kapan wisuda. Yah emang udah.-


“ nikah. Nduk…nikah. Kan udah cukup umur”
-           

oalaahhhh…. Nikah. Nanti deh – (*selalu ditanya nikah. Tanya kek, kapan kaya).


“ tapi udah ada calon kan?”


-           Udaahh…- (*Tuhan kan emang udah memberi masing-masing manusia pasangannya. Cuma emang belon nemu aja.)


“ Yah apa lagi. Kelamaan ntar tuwir. Perempuan mah, kelamaan ntar gak laku”


-           Hehehehe (*ketawa garing. ‘kagak laku’, emang barang dagangan. )


“ jangan senyum-senyum aja loh”


-           Iyah, besok saya pasang depan rumah. “SALE 80%. Khusus 5 pendaftar pertama dapat cendramata gantungan kunci bentuk jempol kaki”.


“ Di  kasih tau kok guyon mulu”.


-           Hehehehe (*bukan guyon bu, tak perlu mendesak untuk sebuah kesempurnaan)



»»   terusin bacanya ya...
Minggu, 17 April 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Kamu lagi !!!

Kamu lagi



 Ya..aku kan tetap ada tiap kau kunjungi.




Tapi, mengapa selalu dengan wajah seperti itu?




Kau mau aku seperti apa, dengan tersenyum? Sedangkan kau datang dengan wajah lesu, cemberut dan menatapku tanpa kasih.





Aku sedang tak semangat menyambut kata-katamu.




Aku tak mengajakmu untuk berdebat.




Sudahlah..sekarang bantu aku, aku harus apa? Apa tidak bisa kau memberiku solusi.




Atas masalah apa?





Semuanya. Semua yang ada. Kau bilang, kau adalah aku. Mengapa kau pun tak tahu masalahku.




Yah..aku memang kamu. Tetapi, bukan berarti aku selalu mempunyai jawaban atas semua masalahmu. Bukankah kita juga masih punya kepala yang berisi otak yang sama.




Intinya?




Intinya..aku pun tak tahu harus apa.




Ah..kau sama saja. Untuk apa aku menemuimu.


Menjengukku. Bercerita tentang hari-harimu. Setidaknya, kau punya teman bercerita daripada sekedar menceritakan semua pada tembok kamar itu.




Tapi aku sudah terbiasa. Aku pun mulai nyaman bercerita pada dinding kamar. Salah atau tidaknya diriku, mereka tak pernah memojokkan kesalahanku, walaupun mereka juga tak mampu memberi nasehat untukku.


Beruntung sekali kau, sekarang kau punya tambahan teman dengan mengunjungiku.


Ya..aku akan mengunjungimu selalu. Tak hanya ketika aku jenuh. Karena kau selalu ada di kamarku. Menjadi hiasan kamarku. Cermin yang memantul….!!!

»»   terusin bacanya ya...
Selasa, 05 April 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Lagu Cinta Terindah (*menurutku )

Musik memiliki pengaruh yang dasyat dalam hidup kita. gimana gak? beberapa orang bahkan bisa tidur jika di iringi musik, merasa bahagia mendengar musik atau bahkan memang memiliki kecintaan yang lebih terhadap musik.
 

Kadang, kita bisa tersenyum jika mendengar sebuah lagu yang sedang mengalun seperti menceritakan bagian hidup yang pernah atau mungkin sedang kita alami. Beberapa lagu juga menjadi kenangan yang indah, ntah itu lagu masa pacaran SMU ataupun lagu yang sering kita nyanyikan bareng dengan teman-teman dulu.

Tetepi, bisa kita pastikan. moment dimana kita mengalami masa " Falling in love" bakal menjadi masa penyimpanan beberapa lagu yang bertemakan cinta. baik yang lawas ataupun modren, baik yang dangdut maupun pop dan bisa saja lagu produk dalam negeri atau impor dari negara lain.



Apalagi jika nada dan syair lagu itu mendukung. Syahdu, mellow, romantis dan terngiang-ngiang di telinga. bakal jadi lagu cinta sepanjang masa. (*ngakuu deehh...).
Inti kata-kataku yang panjang di atas itu, cuma mau membagi beberapa lagu yang ku anggap menjadi lagu cinta terindah dan terdengar romantis, apalagi jika bisa menjadi lagu perngiring pernikahan. bakal menjadi kenangan terindah. (*Pengeennn...).

Okelah, langsung aja :
  1. Gleen Fredly - Kisah Romantis.
  2. Kahitna - Tak Sebebas merpati.
  3. Kahitna - Menikahimu.
  4. Yovie Nuno - Janji suci.
  5. Tompi - Tak pernah setengah hati.
  6. Marcell - Tak akan terganti.
  7. Mariah Carey - Hero.
  8. Celine Dion - Because you love me.
  9. Boyzone - Everyday I love You.
  10. Lionel Richie & Diana Ross - Endless Love
  11. Martina McBride - My Valentine
  12. Rick Price - If You Were My Baby.
  13. Robbie Williams - Angels.
  14. Shania Twain - You're Still The One.
  15. The Carpenters - Close To You.
  16. Richard Marx - Now And Forever.
  17. Richard Marx - Right here waiting for you.
  18. Boyzone - I Love The Way U Love Me.
  19. Savage garden - truly madly deeply.
  20. Bryan Adams - Everything Ido, I do it for you.








»»   terusin bacanya ya...
Senin, 04 April 2011 | By: Kupu-kupu ungu

Kawan... aku tetap ingin kau.

Kawan... masih ingatkah kau ketika usia kita belum genap 5 tahun.
dengan bangga kita berjalan gagah memanggul tas yang masih tercium wangi barunya.
dengan senyum terlebar yang kita miliki, tiap pagi kita berjalan menuju gedung Taman Kanak-kanak itu.

Banyak cerita yang telah kita ukir di folder kehidupan dengan file "persahabatan".
walau kadang ada masa pasang surut kedekatan dan berbagi kita, tapi aku akui kau sahabat terbaik yang aku punya.


Ingatkah kau, kita mencari buah saga merah usai  lonceng TK berbunyi?
atau ketika aku datang pagi-pagi kerumahmu, membawakan buah pokat yang baru jatuh dari pohon belakang rumah untuk sekedar kita cicip berdua.
menemukan seekor anak kucing yang dengan kepintaran anak usia 7 tahun, kita memandikannya seperti boneka, menyelimutinya dan menemukannya mati ketika kita pulang sekolah?
itu masa Sekolah dasar yang aku masih ingat karena kita bersama selama 6 tahun.

beranjak di menengah pertama. kita berbeda kelas. dan ku sadari, itu adalah saat kita tak menemukan kedekatan yang pernah kita bangun dulu.
walau bertemu di kelas yang sama pada tahun ke tiga menengah pertama, tetapi waktu dua tahun mampu membuat secuil lubang di antara kedekatan kita.
aku hanya menjadi bagian tak penting dalam kelompok kecilmu yang kau bentuk dengan beberapa teman lain yang kau temui di perjalanan hidup sekolah ini.

aku masih ada untukmu... aku mengetahui siapa cinta pertamamu. aku tahu semua curhatanmu dan kita berjalan dengan kau yang memiliki pribadi ganda. siang kau seolah tak kenal aku, dan malam kau dekat denganku.

sekolah menengah atas, aku berangkat mendaftar ke sekolah di kota mu. jujur, waktu kau pindah kesana, aku sedih, aku keholangan bagian diriku. seolah kehilangan saudara perempuanku. tetapi aku yakin, Tuhan tau yang terbaik.
dan kita bertemu lagi di awal tahun sekolah menengah atas. walau beda kelas.. kita tetap mampu sama. ditambah "additional player" yang kita bawa di sekolah menengah pertama.
masa itu adalah masa terbaik yang ku punya. dua sahabat yang kupikir akan terus bersamaku di hari tua.

ternyata , jalan hidup kita beda. kau memilih cepat membangun rumah tangga dan aku kuliah di kota lain.
yah...walau beda status, aku masih sahabatmu.
dan kau sahabat terbaikku.

keintiman kita pun mulai berjarak, walau tak terputus komunikasi, kita tetap ada dan saling menyapa.
tetapi kini kau berubah..
aku tak mengenalmu.
kau dulu memang terkenal santai dan tak merepotkan masalah orang lain.
aku suka kau yang dulu, yang lebih wise memahami masalah.
kau juga kadang menasehatiku apa yang terbaik harus dilakukan.

tapi kini, dua tahun terakhir kita tak saling menyapa, kau hadir dengan gaya bahasa yang berbeda.
kau tetap lugas... ceplos tetapi terkesan kasar.
aku ingin memahami semua cerita dan kata-katamu dengan dimensi yang berbeda, dengan gaya persahabatan kita yang lama.
ternyata...aku gak masuk dan tertolak dari gaya barumu.

kawan... kita pernah belajar bersama. agama, tata bahasa, kesopanan, etika dan mungkin yang berbeda aku belum memiliki keluarga.
tetapi aku paham, kata-kata adalah cara kita berkomunikasi.
cara kita saling memahami dan mengerti satu sama lain.
cara kita berbagi pengalaman dan cerita.
cara kita saling menasehati.
dan itu tak ku temui dari dirimu lagi, sobat.

kau kemana?
kenapa kau pergi dan meninggalkan sebongkah kesombongan, keangkuhan dan kekasaran di dirimu yang selama ini ku kenal?
kau kemana?
membiarkan dirimu sekarang lebih egois dan semaunya sendiri dalam berucap.
kau kemana, kawan...?
aku tak kenal sahabatku yang kasar, aku tak kenal sahabatku yang begitu akrab dengan tata bahasa yang tak sopan, aku tak kenal kau sekarang.

aku benci jika sekarang mengetahui, aku tak lagi mengenalmu.
aku ingin kembali ke masa SMU dan berjanji akan mengajakmu untuk tetap bersama.
aku ingin kita bercanda dengan tata bahasa yang dewasa.
kita tertawa dengan etika.
kita berbagi dan menasehati dalam taraf keluarga yang indah.
bukan kata kasar yang kau anggap biasa.
atau lecehan dan komentar yang tak semestinya.


aku ingin kau yang dulu... sahabat terbaikku.
dan ketahuilah, Bahwa Etika lebih tinggi tingkatnya dibandingkan ilmu.
walau kita memiliki ilmu setingkat dewa, tetapi tak beretika, sama saja kita mencari kebencian untuk diri kita sendiri.




love my friend: DRI & KP. 
(medan, 4 april 2011, :" ketika aku tak menngenalmu lagi")
»»   terusin bacanya ya...
Sabtu, 02 April 2011 | By: Kupu-kupu ungu

cara unik melamar pasangan (keinginanku ^.^)

Saat muter lagu “Janji Suci-Yovie Nuno”, tiba-tiba aja aku jadi terbayang tentang sebuah lamaran dari seorang pria. Bahagia bangeeett kayaknya (katanya gitu sih…jadi pengen deehhh). Tapi melamar pasangan, dengan cara unik mungkin membuat sebuah kenangan menarik yang akan terus di ingat oleh kedua pasangan itu dan menjadi oleh-oleh cerita buat anak cucu ntar.


“ Dulu papa kamu ini ngelamar mama sambil melayang di gantole gitu megang spanduk yang bertuliskan, honeeyyy….please, nikahi aku. “ atau “ kakek kamu tuh orangnya romantis loh, waktu ngelamar nenek, si kakek manjat po’on kelapa terus teriak-teriak, “ menikahlah denganku, sayang ….”.

( itu unik atau rada gelo”…? Xixixixixix)

Tapi apapun itu, tiap orang pasti ingin memiliki kenangan menarik yang diberikan pasangannya (khususnya cewek) saat dilamar kelak. Dan aku pun mulai membayangkan beberapa kelakuan yang ‘romantis’ yang bakal jadi cerita manis di hidupku.

1. Kayak cerita di film-film lawas, dimana ada cincin tunangan yang di selipkan di roti yang bakal dimakan oleh si cewek, atau di gelas minumannya, yang mungkin bakal terlihat olehnya sebelum terminum. Dan si pria langsung tersenyum manis, mengatakan “ Will You Marry Me?”


2. Di sebuah acara kantor atau keluarga, si pria akan meminta sedikit waktu untuk berbicara di depan semua orang. Dengan kata-kata pembuka yang memojokakan si cewek.
“ Rei, aku ingin jujur di depan semua orang, sejak ketemu denganmu, kau merusak sebagian hidupku. Mungkin kau tak sadar dengan kelakuanmu yang selalu memancingku untuk berteriak agar tetap waras dan sadar. Aku tak suka jika diriku berubah, tapi hal itu tak bisa ku elakkan. Kau mengubahku. Semua orang mengatakan seperti itu. Terkadang aku kesal…kau seolah tak merasa salah melakukan hal itu, dan tetap santai pada posisimu. Dan sekarang, aku muak ,aku bosan sama semuanya. Aku tak kuat untuk terus menahan semua ini di otakku. Dan ternyata aku sadar, aku sudah tak waras dan tergila-gila padamu. Pada senyummu, kata-katamu, perhatianmu, sikap manja sekaligus tegasmu, prinsip hidupmu dan semua yang ada didirimu.
Ya…aku begitu tergila-gila padamu. Dan aku ingin mengubah semua keadaan ini. Aku ingin kau tak menjadi kekasihku lagi, tetapi menikahlah denganku dan jadilah istri terbaik dan satu-satunya di hidupku. Will You Marry me?”, sambil jalan mendekati si cewek dan membuka kotak cincin. (OMG…Aku ingin yang seperti ini. Plese…kasih aku cincin ^.^ )

3. Paketkan dirimu dalam sebuah kotak besar berikut dengan hisan pita-pita yang semenarik mungkin. Di dalam kotak, si pria bersiap-siap dengan cincin di tangan, dan ketika kotak terbuka, buatlah kejutan dan nyatakan “Will You Marry Me?”.

4.  atau buatlah seperti ini:
5. Permainan tebak kata juga dapat menjadi ajang melamar yang unik. Mintalah si dia bermain bersama teman-teman Anda dalam satu acara gathering. Ketika Anda yang mendapat giliran, dengan gerakan berlutut sambil mengeluarkan cincin pertunangan lalu tujukan padanya. Anda mengeluarkan gerakan yang pasti mudah ditebak. 'Will you marry me?
»»   terusin bacanya ya...