Rabu, 07 Juli 2010 | By: Kupu-kupu ungu

Eclipse-palladium XXI.

Hari ini jadwal aku bareng teman-teman,pacarku dan adik-adiknya pacarku buat nonton dibioskop. Sesuai kesepakatan bersama, kami bakalan nonton 'body kotak-kotak jacob dan gaya cool edward' di film eclipse.

Sebenarnya, 3hari sebelum premier ni film, aku udah ngbuat catatan "harus nonton (dengan gratis)"...Dan violaaa.. Impian yang ku coret di catatan itu terwujud. Aku bisa menontonnya (dan gratis pula).
Betapa senang hatiku, bukan,bukan karena bisa menontonnya, tapi sesuatu hal yang berbau-bau 'gratis' selalu membangkitkan gairah hidupku dan memperpanjang usiaku. (lebaaay..) bayangkan saja, dari urusan transportasi -kami naik taksi yang ada nomor dan jurusannya (nama lain angkot)- sampai urusan tiket XXI plus cemilan pengiring pun gratis. Berasa nikmat banget hidup. Hahaha... (pacarku yang nomboki semuanya.Sebelum dia sadar,aku harus melenyapkan bukti-bukti pembayaran).

Bener deh,antrian untuk film itu lumayan. Banyak yang udah ngebooking tempat, tapi untungnya kami dapat juga di jam 19.15wib. 3jam lagi dari waktu pembelian tiket.

Menunggu mpe pukul segitu, akhirnya kami muter-muter di gramedia. Aku yang emang doyan banget baca, sampe ngences ngeliat begitu banyak buku-buku baru yang bagus-bagus. Deu...Andai saja ada kuis "mengambil buku sesuka hati dengan gratis",bisa dipastikan aku yang juara.

Pegal muter-muter,tapi gak ada 1 pun buku yang aku bawa. Saking serunya,aku cuma nyatetin judul-judul bukunya. (sambil berharap ada yang membelikannya).

Yup...3jam cuma ngideri tu gramedia, akhirnya kami keluar dan kelantai terbawah dengan tujuan swalayan hypermart buat beli cemilan. Sebenarnya, nonton di XXI gak boleh bawa makanan dan minuman dari luar area XXI. Tapi untuk urusan mahasiswa yang emang rada cekak, swalayan adalah surga cemilan nonton. Gimana bisa?

Yaa..Dengan berbekal tas. Semua yang kita beli diswalayan tidak akan terdeteksi karyawan bioskop.Dan kitapun selamat sentosa untuk menonton filmnya.

Tips nonton yang murah :
1. Pastikan jadwal film dan jam yang akan kita tonton.(jika gratis, ini sangat di anjurkan)

2. Sebelum berangkat ke bioskop, persiapkan tas. Boleh ransel atau sandang. Asal jangan ransel gunung ataupun tas kondangan ibu-ibu. (tidak layak pakai).

3. Sebelum waktu film tayang, sempatkan ke swalayan buat beli cemilan. Boleh apa aja,asal duit memungkinkan. Tapi juga jangan terlalu banyak,gak lucu aja cuma nonton 2jam tapi cemilan kayak stok sebulan. Intinya, beli yang perlu saja.

4. Setelah membayar belanjaan, cari tempat duduk (kalo gak ada,di toilet pun boleh) untuk menyimpan makanan yang kita beli tadi.

5. Lalu melangkahlah dengan santai menuju XXI . Jangan terlihat gugup, seakan-akan petugas itu memiliki mata superman yang bisa menembus isi tasmu. Tetap melangkah santai, naiki tangga dengan santai. Toleh kebelakang sekali. Jika petugas keamanan sudah tak terlihat. Baru ngibriit...Cepat-cepatlah masuk ke ruang tunggu.Area bebas aman.

6. Jika sudah di dalam bioskop dan duduk sesuai tiket. Yakinlah, kamu sudah aman. Dan boleh makan sepuasmu. (asal tidak mengganggu tetanggamu dengan mengambil makanannya juga).

Itulah sedikit tips untukmu. Percayalah...Tips ini begitu berguna.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.